Cara Efektif Mengatasi Pinjal Kutu Ayam Bangkok Terganas

kutu ayam bangkok

Hama atau Kutu ayam bangkok memang awalnya bukan masalah penting, namun hama akan terus menggerogoti ayam dan menjadi benalu pada ayam aduan anda. Hal ini akan menjadi serius ketika kutu ayam bangkok ini telah berkembang biak dan membuat ayam aduan anda kekurangan gizi dan terserang penyakit apalagi sampai mati.

Meskipun hama ini kecil namun hama akan memakan darah dan daging ayam sedikit-sedikit dan membuat ayam tidak nyaman karena kulitnya aka mulai terluka, ayam juga akan mulai kekurangan darah dan juga gizinya karena diserap oleh hama-hama tersebut.

Tentu anda tidak ingin kan ayam anda terserang penyakit atau mati karena kutu ayam bangkok?

Mengenal Tentang Pinjal, Kutu Ayam Bangkok Terganas

Pinjal (Ordo Siphonaptera) adalah jenis benalu yang cukup ganas. Pinjal akan mencengkram erat kulit ayam aduan anda dengan kakinya yang bergerigi tajam. Pinjal akan menghisap darah ayam dan membuat luka yang parah, membuat gatal-gatal pada kulit.

Akibat dari pinjal adalah kehilangan darah, penurunan daya tahan tubuh yang akan membuat ayam mudah terserang penyakit, dan dapat menyebabkan kematian pada ayam anda.

Pinjal bukan hanya menyerang ayam aduan, namun juga menyerang semua jenis ayam, kalkun, berbagai jenis burung, mamalia bahkan manusia. Pada kulit manusia pinjal dapat menyebabkan bentol yang sangat besar.

Cara Membunuh Kutu Pinjal Pada Ayam Aduan Anda

  • Vakum ayam anda dengan menggunakan vacum cleaner dengan lubang kecil yang biasa digunakan untuk sela-sela rumah.
  • Bersihkan kandang ayam anda setiap hari
  • Mandikan ayam 2-3x seminggu dengan shampoo anti kutu.
  • Jika kutu ayam bangkok anda telah berkembang biak cukup parah anda bisa membeli obat Peditox. Walaupun peditox adalah obat kutu rambut, peditox juga dapat membantu membunuh kutu pinjal.
  • Jangan biarkan sisa makanan ayam anda berada dikandang, apalagi jika kandang ayam anda terbuka.
  • Anda dapat mencari sendiri kutu pinjal yg ada pada ayam aduan anda dan melepaskannya. Jangan lupa untuk selalu membunuhnya saat anda menemukannya.

Cara Mengobati Bekas Gigitan Pinjal

Mengatasi bekas gigitan pinjal bisa menggunakan daun sirih yang dihaluskan kemudian tempelkan ke bekas luka pada ayam aduan anda. Biasanya bekas gigitan akan hilang dalam kurun waktu 1-2 minggu.

Baca juga informasi lainya mengenai ayam aduan :

Demikianlah informasi yang dapat Agen Sabung Ayam berikan mengenai cara efektif mengatasi pinjal, kutu ayam bangkok Terganas. Semoga dapat menambah wawasan para botoh muda pemula. Terimakasih telah membaca.

Related Post :